BeritaInternasional

Israel Tarik Pulang Dubesnya dari Irlandia dan Norwegia

JAKARTA – Menteri Luar Negeri Israel, Israel Katz mengaku telah memerintahkan penarikan segera duta besarnya dari Irlandia dan Norwegia terkait keputusan kedua negara tersebut untuk mengakui Palestina sebagai negara.

Sebelumnya pada hari yang sama, pemerintah Norwegia mengumumkan pengakuan resmi negara Palestina.

Surat kabar harian Irish Independent juga melansir bahwa Irlandia diperkirakan akan mengakui negara Palestina secara resmi pada Rabu pagi.

“Saya telah menginstruksikan penarikan segera duta besar Israel di Irlandia dan Norwegia untuk berkonsultasi sehubungan dengan keputusan negara-negara itu untuk mengakui negara Palestina,” kata Katz, pada Rabu (22/05).

Katz juga mengirimkan pesan yang jelas dan tegas kepada Irlandia dan Norwegia. “Israel tidak akan tinggal diam dalam menghadapi pihak-pihak yang merusak kedaulatan dan mengancam keamanan mereka,” tulis Katz di medsos X.

Sumber: Sputnik

Leave a comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Related Articles

BeritaInternasional

Seruan untuk Kampus di Seluruh Dunia: Hentikan Genosida di Gaza

AL-QUDS – Dewan Serikat Mahasiswa Universitas An-Najah di Nablus, Tepi Barat yang...

BeritaInternasional

Korban Agresi di Gaza Sejak 7 Oktober 2023, 41.084 Syahid dan 95.029 Terluka

GAZA – Pasukan penjajah Israel melakukan 4 pembantaian terhadap keluarga di Jalur...

BeritaInternasional

Kisah di Balik Penyaluran Bantuan untuk Pengungsi oleh KITA Palestina dan WIZ dan di Kamp Dayr Al-Balah

GAZA – Di balik debu-debu konflik yang belum kunjung reda, Dayr Al-Balah,...

BeritaNasional

Darurat Satu Tahun Genosida di Gaza, Syaikh Murawweh: Kemerdekaan Palestina Semakin Dekat

MAKASSAR – Peringati darurat satu tahun genosida di Gaza, Wahdah Islamiyah bersama...