BeritaNasional

Wahdah Inspirasi Zakat Resmi Buka Cabang di Mesir, Salurkan Bantuan untuk Pengungsi Palestina

KAIRO – Wahdah Inspirasi Zakat (WIZ) resmi membuka cabangnya di Mesir untuk memperluas jangkauan program kemanusiaan dan menyalurkan bantuan bagi warga Palestina yang mengungsi akibat konflik di Gaza.

Pembentukan cabang ini diharapkan dapat menjadi jembatan bagi masyarakat Indonesia dalam menyalurkan zakat dan infak guna membantu para pengungsi di Mesir.

Penunjukan ketua perwakilan WIZ di Mesir dilakukan pada acara yang berlangsung di Hotel Burj Sarah, Nasr City, Kairo, pada 28 Februari 2025. Andry Randy, mahasiswa Universitas Al Azhar Kairo jurusan Syari’ah Islamiyah yang telah berada di Mesir sejak 10 Oktober 2021, dipercaya untuk memimpin cabang baru ini.

“Keberadaan WIZ di Mesir bertujuan untuk memberikan kontribusi nyata dalam membantu warga Palestina yang mengungsi di sini. Selain itu, kami juga akan menjalankan program bantuan sosial bagi pengungsi Sudan yang terdampak konflik,” ujar Andry Randy.

Sebagai langkah awal, WIZ telah menyalurkan bantuan berupa uang tunai dan kebutuhan pokok kepada warga Palestina di berbagai lokasi pengungsian di Mesir. Banyak penerima manfaat yang merasa terharu dan berterima kasih atas bantuan ini, bahkan hingga meneteskan air mata.

Selain bantuan kemanusiaan, WIZ juga berkomitmen menjalin kerja sama dengan berbagai lembaga dan komunitas di Mesir serta mengadakan program sosial yang melibatkan mahasiswa.

Salah satu program yang akan dijalankan adalah pelatihan keterampilan bagi mahasiswa guna membantu mereka yang mengalami kendala finansial selama menempuh pendidikan di Mesir.

“Kami berharap keberadaan WIZ di Mesir dapat memberikan manfaat bagi saudara-saudara kita dari Palestina dalam memenuhi kebutuhan hidup mereka, serta membantu mahasiswa yang menghadapi kesulitan ekonomi,” tambah Andry.

WIZ mengajak masyarakat Indonesia untuk terus berkontribusi dalam mendukung program kemanusiaan ini. Setiap donasi yang diberikan diharapkan menjadi amal jariyah yang pahalanya terus mengalir bagi para dermawan yang membantu sesama.

Laporan: Media WIZ

Leave a comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Artikel Palestina

ArtikelKolom

Muhammad al-Daif (Bag 1): Simbol Perlawanan Palestina yang Tak Tergoyahkan

Muhammad al-Daif adalah salah satu tokoh paling berpengaruh dalam sejarah perlawanan Palestina. Namanya bukan hanya dikenal di Gaza, tetapi juga di seluruh dunia...

ArtikelKolom

Narasi Kegagalan yang Diakui Sendiri oleh Elit Penjajah Israel

Dalam sejarah panjang konflik Palestina-Israel, pertempuran di Gaza selalu menjadi salah satu ujian terberat bagi Israel. Gaza, dengan segala keterbatasannya akibat blokade dan...

ArtikelKolom

Tufanul Aqsha: Gelombang Perlawanan untuk Kemerdekaan Tanah Palestina

Langit yang Berbisik tentang Perlawanan Gaza, sebuah wilayah kecil yang terjepit di antara Laut Mediterania dan perbatasan Israel, adalah tempat di mana harapan...

ArtikelKolom

Inspirasi dari Ketahanan Gaza dan Tekad untuk Kemerdekaan Palestina

Pasca operasi “Badai Al-Aqsha,” Gaza berada dalam situasi yang sangat memprihatinkan, tetapi semangat perlawanan tetap hidup. Menurut laporan PBB, lebih dari 50.000 nyawa...

ArtikelKolom

Kemenangan Gaza dan Pengakuan Kekalahan Penjajah Israel Mengalahkan Pejuang

Konflik di Gaza adalah salah satu konflik paling kompleks dan berkepanjangan dalam sejarah modern. Sebagai bagian dari konflik yang lebih luas antara Palestina...

Program Penyaluran Bantuan

BeritaInternasionalNasionalProgram

KITA Palestina dan Wahdah Inspirasi Zakat Perkuat Solidaritas untuk Gaza, 600 Warga Az-Zaitun Terima Bantuan

GAZA – Komite Solidaritas Palestina dan Wahdah Inspirasi Zakat (WIZ) semakin memperkuat...

BeritaNasionalProgram

Dikawal Langsung Ustadz Zaitun Rasmin, KITA Palestina dan WIZ Kirim 12 Truk Bantuan Kemanusiaan ke Palestina

JAKARTA – Komite Solidaritas Palestina, Wahdah Inspirasi Zakat (WIZ) sebagai bagian dari...

BeritaInternasionalNasionalProgram

Rantai Kebaikan di Tengah Blokade, WIZ dan KITA Palestina Jangkau Masyarakat Gaza dengan Bantuan Pangan

GAZA — Wahdah Inspirasi Zakat (WIZ) bersama Komite Solidaritas Palestina kembali menunjukkan...

BeritaInternasionalNasionalProgram

KITA Palestina dan WIZ bersama Mitra Lokal Gaza Buka Layanan Dapur Umum untuk Warga Pengungsi

GAZA – Dalam rangka menyambut momen Muharram, Komite Solidaritas (KITA) Palestina dan...

Related Articles

Di Balik Tirai Debu dan Duka, Hidangan Iftar dalam Tenda Pengungsi Gaza

Di tengah reruntuhan dan debu yang menyelimuti Kamp Pengungsi Al-Bureij, di jantung...

Muslimah Wahdah Sultra Kembali Salurkan Donasi Ratusan Juta Rupiah, Hadiah Buka Puasa untuk Pejuang al Aqsa

KENDARI – Muslimah Wahdah Islamiyah Sultra kembali menegaskan komitmennya dalam mendukung para...

Ribuan Masyarakat dari Berbagai Ormas Islam se-Bandung Gelar Aksi Bela Palestina

BANDUNG – Menyikapi kondisi Palestina terkini, Majelis Ormas Islam Jawa Barat (MOI),...