Senin , 26 Januari 2026
BeritaNasional

Posko Kesehatan Wahdah Islamiyah Resmi Layani Masyarakat Korban Banjir di Aceh Tamiang

ACEH TAMIANG – Wahdah Islamiyah resmi membuka Posko Kemanusiaan di Kabupaten Aceh Tamiang untuk memperkuat bantuan darurat bagi warga terdampak banjir bandang yang menyebabkan kerusakan masif di wilayah tersebut.

Pembukaan posko ini diselenggarakan atas inisiasi rakyat Indonesia melalui Laznas Wahdah Inspirasi Zakat, Wahdah Peduli, Muslimah Wahdah dan Garuda, dilakukan sebagai respons terhadap situasi krisis, di mana ribuan penyintas masih kesulitan mengakses makanan, layanan kesehatan, dan bantuan logistik.

Kehadiran posko ini menjadi pusat konsolidasi relawan serta distribusi layanan kemanusiaan yang mendesak.

Dalam memperkuat layanan kesehatan darurat, Wahdah Islamiyah mengerahkan seorang dokter umum, dr. Agustina S., berasal dari Nunukan, Kalimantan Utara, bersama suaminya yang akan bertugas sebagai relawan.

Tim ini diberangkatkan dari Bandara Internasional Juata Tarakan dengan membawa enam dus obat-obatan hasil kerja sama WIZ Kaltara dan Dinas Kesehatan Kota Tarakan, dan dilepas langsung oleh Walikota Tarakan.

Mereka ditugaskan selama estimasi sembilan hari di Aceh dengan pendekatan tugas situasional sesuai kebutuhan lapangan.

Kehadiran Posko tersebut mendapatkan dukungan dari berbagai elemen lokal. Istri Direktur RSUD Aceh Tamiang turut mengunjungi posko untuk meninjau kondisi relawan serta memastikan layanan medis berjalan optimal.

Kehadirannya menjadi bentuk apresiasi dan sinergi antara rumah sakit daerah, relawan kemanusiaan, dan tenaga medis lintas provinsi yang dikerahkan untuk mempercepat pemulihan kesehatan warga.

“Dengan beroperasinya Posko Wahdah Islamiyah di Aceh Tamiang, bantuan medis, logistik, dan pendampingan kesehatan diharapkan dapat menjangkau warga yang paling terdampak,” kata Abdul Fharid selaku penanggungjawab Wahdah Peduli, Selasa (9/12/2025).

Laporan: Humas Wahdah

Leave a comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Artikel Palestina

Kolom

Taufan Al-Aqsa: Titik Balik Global dan Peluang Pembebasan Palestina

Ma’moun Fandy, professor ilmu politik di Georgetown University dan direktur London Global Strategy Institute, menulis di X pada 2/10/2025, “Gaza memang belum membebaskan Palestina dari...

Kolom

Dunia Gagal dalam Ujian Kelaparan di Gaza

Di Turki, ada ungkapan lama yang berbunyi: “Semoga Tuhan tidak menguji siapa pun dengan kelaparan.” Ungkapan ini lahir dari kesadaran akan betapa kejamnya...

ArtikelKolom

Muhammad al-Daif (Bag 1): Simbol Perlawanan Palestina yang Tak Tergoyahkan

Muhammad al-Daif adalah salah satu tokoh paling berpengaruh dalam sejarah perlawanan Palestina. Namanya bukan hanya dikenal di Gaza, tetapi juga di seluruh dunia...

ArtikelKolom

Narasi Kegagalan yang Diakui Sendiri oleh Elit Penjajah Israel

Dalam sejarah panjang konflik Palestina-Israel, pertempuran di Gaza selalu menjadi salah satu ujian terberat bagi Israel. Gaza, dengan segala keterbatasannya akibat blokade dan...

ArtikelKolom

Tufanul Aqsha: Gelombang Perlawanan untuk Kemerdekaan Tanah Palestina

Langit yang Berbisik tentang Perlawanan Gaza, sebuah wilayah kecil yang terjepit di antara Laut Mediterania dan perbatasan Israel, adalah tempat di mana harapan...

Program Penyaluran Bantuan

BeritaDonasiDonasi ProgramNasional

Masyarakat Indonesia dan Mitra Lokal Salurkan Air Bersih untuk Warga Gaza di Tengah Krisis Kemanusiaan

GAZA — Kondisi kebutuhan air bersih di Jalur Gaza semakin mengkhawatirkan. Menurut...

BeritaDonasiDonasi ProgramNasional

Bantuan Kemanusiaan dari Pemprov Sulsel Bersama Wahdah Islamiyah dan Garda Care Tiba di Desa Babo Aceh Tamiang

ACEH TAMIANG – Bantuan kemanusiaan yang dikirimkan oleh Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan,...

BeritaDonasiDonasi ProgramNasional

Bantuan Gandum dari Indonesia Tiba di Gaza, Truk Berhasil Melintasi Pintu Rafah di Mesir

GAZA – Upaya kemanusiaan masyarakat Indonesia kembali berhasil menembus blokade. Sebuah truk...

BeritaDonasiDonasi ProgramNasional

KITA Palestina dan WIZ Bahagiakan 150 Anak Gaza dengan Bantuan Sepatu dan Pakaian Musim Dingin

GAZA – Wahdah Inspirasi Zakat (WIZ) bersama KITA Palestina kembali menyalurkan bantuan...

BeritaDonasiDonasi ProgramNasional

Menerobos Krisis Gaza, Dapur Umum WIZ dan KITA Palestina Penuhi Kebutuhan Makanan di Dua Kamp Pengungsian

GAZA UTARA — Alhamdulillah, dapur kemanusiaan yang digerakkan Wahdah Inspirasi Zakat (WIZ)...

Materi Khutbah Jumat

Related Articles

Roadshow Baitul Maqdis Goes To School di Bogor, Ustadz Ilham Jaya Ajak Santri Tingkatkan Kepeduliaan Terhadap Palestina

CIBINONG – Kembali Komite Solidaritas Palestina bekerjasama dengan Wahdah Islamiyah dan Sekolah...

Musim Dingin Perparah Krisis, Tenda Pengungsian Jadi “Tenda Kematian” Akibat Serangan Israel

Di tengah gigitan dingin dan kerasnya hidup di tenda, pengungsi Gaza menghadapi...

Wahdah Islamiyah Silaturahmi ke Ketua MPR RI, Siap Bersinergi Majukan Bangsa Lewat Dakwah dan Pendidikan Qur’ani

JAKARTA — Jelang pelaksanaan Muktamar V Wahdah Islamiyah tahun 2026, jajaran Dewan...

Yordania dan Hamas Kecam Tindakan Ben Gvir Nodai Al-Aqsa, Desak Penghentian Pelanggaran

Pemerintah Yordania dan Gerakan Perlawanan Islam (Hamas) mengecam keras penyerbuan Menteri Keamanan...